Kamis, 08 Agustus 2019

Profil Kliinik Baiturrahman


Logo Klinik Baiturrahman Garut

PROFIL KLINIK BAITURRAHMAN GARUT

A. Sejarah Klinik Baiturrahman

Kelahiran Klinik Baiturrahman diprakarsai oleh Ir. Hj. Ernan Darmawan B selaku ketua Yayasan Baiturrahman. Pendirian Klinik Baiturrahman dimaksudkan sebagai upaya Yayasan untuk memberikan pengabdian bagi masyarakat Garut, khususnya yang berkaitan dengan program layanan kesehatan. 

Klinik Baiturrahman sendiri mulai beroperasi pada tanggal 10 Desember 2008, dengan fasilitas yang diberikan berupa pelayanan Rawat Jalan, Instalasi Gawat Darurat, Apotek dan Laboratorium. 

Sedangkan layanan Rawat Inap mulai dioperasikan mulai tanggal 1 Februari 2009, dengan fasilitas 2 ruang VIP (Ruang “Burhan Mustopha” dan Ruang “Omah Saomah”) dan 2 ruang kelas (Ruang “E. Masrika” dan Ruang “Mastupa”).

Klinik Baiturrahman terus berkomitmen untuk terus meningkatkan kualitas kerja dan cakupan wilayah operasional di masa mendatang dengan perencanaan pendirian layanan bersalin dan penambahan ruangan rawat inap di tahun 2010.

Saat ini Klinik telah melayani lebih dari 8.000 pasien Rawat Jalan, 600 pasien Rawat Inap, dan lebih dari 974 pasien IGD. Dengan jumlah pegawai saat ini mencapai 41 orang, terdiri dari 7 dokter umum, 1 dokter gigi, 12 perawat, 5 karyawan untuk unit Apotek, 4 analis laboratorium, dan bagian administrasi.

Overview

Berdiri                : 10 Desember 2008
Klasifikasi          : Layanan Kesehatan Umum
Izin                     : No. 503 / 2691 / IX / DISKES / 2008
Alamat                : Jl. Merdeka No. 217 Tarogong Kidul  Kabupaten Garut, Tlp. 0262 – 234754

B. MOTO

“Melayani Dengan Ilmu dan Amal”

C. VISI

“Mewujudkan Rumah Sakit Swasta yang berkualitas, professional, mandiri, dan terjangkau di wilayah Kabupaten Garut”

D. MISI

  • Memberikan kualitas pelayanan kesehatan terpadu dan terbaik kepada seluruh lapisan masyarakat.
  • Memberikan pelayanan kesehatan yang terjangkau.
  • Menyediakan fasilitas kesehatan yang lengkap.

E. Struktur Organisasi Klinik Baiturrahman


struktur organisasi klinik baiturrahman

F. Pelayanan di Klinik Baiturrahman

Pelayanan yang tersedia di Klinik Baiturrahman meliputi:

a. Laboratorium

b. Rawat jalan

c. Rawat inap,  klinik baiturrahman terdiri dari beberapa ruang rawat inap seperti :
  1. Aa. Setiawan
  2. Eman
  3. Muhammad faizi anak
  4. Muhammad faizi perempuan
  5. Muhammad faizi laki laki
  6. Elly
  7. Irma
  8. Tjoetamah
  9. Soehandi
  10. Mikaela
  11. Hendrati
  12. Andri
  13. Masrika
  14. erwin
d. IGD

e. Konsultasi gizi

f. Farmasi

g. Resepsionis

h. Kasir, dan

i.  Kantin.

0 comments:

Posting Komentar